Usai Menghadap Luhut di Bali, Sandiaga Uno Minta Masyarakat Jangan Bedebat Wisata Halal Terus

- 28 Desember 2020, 23:43 WIB
Menparekraf Sandiaga Uno lakukan pertemuan dengan Luhut B. Panjaitan di Bali bahas pemulihan sektor pariwisata
Menparekraf Sandiaga Uno lakukan pertemuan dengan Luhut B. Panjaitan di Bali bahas pemulihan sektor pariwisata /Kemenparekraf

PURWAKARTA NEWS - Perdebatan mengenai isu wisata halal dinilai kontraproduktif. Sehingga Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno meminta masyarakat sebaiknya menghentikan perdebatan mengenai isu wisata halal tersebut.

Dilansir Purwakarta News dalam situs kemenparekraf, Minggu 28 Desember 2020, Sandiaga Uno mengungkapkan alasannya yakni Indonesia sedang bekerja keras membenahi sektor pariwisata.

Apalagi sejak pandemi COVID-19 melanda banyak yang harus dibenahi untuk memajukan pariwisata.

Sandiaga Uno menilai perdebatan di media sosial mengenai pariwisata berbasis religi, spiritual, halal, atau syariah itu sangat tidak perlu.

Baca Juga: Tarif Baru BPJS Kesehatan Berlaku 1 Januari 2021, Naik Jadi Segini

Sebab pemerintah sedang berupaya menggenjot pariwisata yang sangat terdampak akibat pandemi COVID-19.

Kemudian pemerintah juga memastikan pariwisata bisa tetap berjalan tanpa menimbulkan risiko penularan COVID-19.

Dengan begitu Sandi mengajak semua pihak untuk bergandengan tangan dalam pemulihan sektor pariwisata dan ekonomi kreatif guna mendukung sektor tersebut menjadi lokomotif dalam membuka lapangan kerja seluas-luasnya.

"Mari semua pihak bergandengan tangan memastikan bahwa pemulihan sektor pariwisata dan ekonomi kreatif jadi lokomotif membuka lapangan kerja seluas-luasnya," ajak Sandi dalam kunjungan kerja di Bali.

Halaman:

Editor: Muhammad Mustopa

Sumber: Kemenparekraf


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

x