Kian Memburuk, 27 Orang Terpapar Covid-19 di Tubuh Persib Bandung: Mulai dari Pemain, Ofisial Tim dan Pelatih

- 5 Februari 2022, 16:33 WIB
Dokter tim Persib, dr. Rafi Ghani ungkap 27 Pemain Persib Bandung termasuk ofisial tim dan pelatih terpapar Covid-19. /persib.co.id
Dokter tim Persib, dr. Rafi Ghani ungkap 27 Pemain Persib Bandung termasuk ofisial tim dan pelatih terpapar Covid-19. /persib.co.id /

PURWAKARTA NEWS - Badai Covid-19 yang menerjang Persib Bandung kian memburuk. Pasalnya, hingga saat ini ada 27 orang yang terpapar Covid-19 mulai dari pemain ofisial tim hingga jajaran pelatih.

Padahal, Persib Bandung dijadwalkan akan melakoni partai pekan ke-23 dalam lanjutan Liga 1 musim 2021/2022 menghadapi Bhayangkara FC pada Minggu 6 Februari 2022.

Dokter tim Persib Bandung, dr. Rafi Ghani mengatakan, saat ini sudah lebih dari setengah kekuatan skuad Persib Bandung yang terpapar dan sebagian besar masih menjalani karantina mandiri.

Baca Juga: Profil Denise yang Hengkang Dari Secret Number

Meski begitu, Rafi memastikan, para pemain ini rata-rata tidak bergejala, hanya satu dua orang yang mengalami gejala ringan.

"Saat ini ternyata paparan Covid-19 varian Omicron tidak berhenti di sembilan pemain awal, namun paparan melanda juga pemain lain dan para ofisial," ucap Rafi dilansir dari laman resmi klub, Sabtu 5 Februari 2022.

"Total keseluruhan sedang dikaratina pemain dan ofisial adalah 27 orang, sudah negarif 5 orang," tambahnya.

Baca Juga: Kabar Dorce Gamalama Hari Ini: Berikut Pengakuan Dokter yang Operasi Kelamin Dorce

Menurutnya, jumlah tersebut bisa saja berkurang atau bahkan bertambah tergantung PCR test hari ini yang hasilnya baru akan keluar besok sebelum pertandingan.

Halaman:

Editor: Muhammad Mustopa

Sumber: Persib.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini