Komnas HAM Lakukan Investigasi Terkait Tragedi Stadion Kanjuruhan Malang

- 3 Oktober 2022, 11:45 WIB
Komnas HAM Lakukan Investigasi Terkait Tragedi Stadion Kanjuruhan Malang
Komnas HAM Lakukan Investigasi Terkait Tragedi Stadion Kanjuruhan Malang /Instagram.com/@nu.nl

“Tim akan turun ke Malang, Insya Allah besok (hari Senin ini) sudah sampai Malang,” kata Anam dikutip dari PMJ News, 3 Oktober 2022.

Anam menjelaskan, bahwa pihaknya telah mendapatkan bukti-bukti untuk bahan investigasi.

"Kami mendapatkan beberapa keterangan, fakta, termasuk juga berbagai video, voice note, dan ini bekal bagi kami untuk turun ke lapangan besok," katanya.

Baca Juga: Derby Manchester: Erling Haaland Hattrick, Setan Merah Keok Tak Berdaya dari The Cityzens

Baca Juga: Hasil Verifikasi, Kapolri Sebut Korban Tragedi Kanjuruhan Malang Capai 125 Orang

Selain bukti-bukti menurut Anam rangkaian peristiwa kerusuhan juga bisa jadi bekal untuk pendalaman kasus.

“Termasuk kami juga akan mendalami terkait penggunaan gas air mata. Ini bekal kami yang akan kami gunakan mulai besok di Malang,” ucapnya.

Menurut anam, bukti-bukti dan rangkain peristiwa akan jadi bekal untuk mendalami tragedi tersebut.

Baca Juga: Tragedi Kanjuruhan Malang, Polri Tegaskan Lakukan Evaluasi Pengguanaan Gas Air Mata

Baca Juga: Persipo Purwakarta Lolos ke Babak 8 Besar Liga 3 Wilayah Jawa Barat, Berikut Hasil Lengkap Pertandingannya

Halaman:

Editor: Muhammad Mustopa

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini