Tips Membuat Nasi Goreng Enak, Mudah Banget Loh

- 7 Oktober 2020, 21:08 WIB
NASI Goreng buatan rumahan.*
NASI Goreng buatan rumahan.* /cookpad.com

PURWAKARTA NEWS – Nasi goreng adalah makanan khas Indonesia. Tak sulit menemukan tukang nasi goreng di daerah mana pun Anda berada. Tapi ternyata nggak sulit loh bikin nasi goreng enak di rumah.

Apalagi bagi Anda seorang yang sibuk atau ingin sesuatu yang mudah untuk dimakan saat lapar, nasi goreng adalah solusinya. Terutama saat pagi hari bagi wanita karir yang sudah berkeluarga dibutuhkan kecepatan dan kemudahan masakan untuk keluarga dikala sarapan.

Yang jelas membuat nasi goreng sangatlah mudah, tidak perlu waktu yang lama serta bahan yang rumit.

Baca Juga: Resep Mudah Membuat Surabi, Boleh Coba di Rumah

Ini tips, cara, dan bahan untuk memasak nasi goreng seperti dikutip Purwakarta News dari Jurnal Presisi yang berjudul, "Tips dan Cara Mudah Membuat Nasi Goreng Enak":

Cara Memasak:

1. Kocok telur dan beri sedikit garam. Selanjutnya panaskan minyak di wajan lalu masukkan telur, bikin orak arik, Sisihkan.

2. Dengan sisa minyak di wajan, tumis bawang merah, bawang putih dan cabe hingga harum. Masukkan nasi dan telur orak arik. Beri kecap, garam, gula dan merica lalu aduk rata.

3. Masak sambil terus diaduk hingga nasi agak kering. Cicipi lalu Angkat jika sudah pas rasanya. Sajikan nasi goreng dengan  telur ceplok dan irisan timun.

Baca Juga: Sate Maranggi Purwakarta Bisa Diolah di Rumah, Nikmatnya Sama

Tips:

1. Jumlah kecap bisa ditambah sesuai selera.

2. Gunakan minyak wijen. Minyak ini akan menambahkan rasa pedas pada masakan.

3. Nasi yang sudah dingin adalah kunci, Alasan mengapa begitu banyak resep nasi goreng membutuhkan nasi sisa: Nasi yang kering menjadi lebih segar di wajan daripada yang baru dimasak. Jika Anda ingin nasi goreng dan tidak ingin menunggu nasi dingin di lemari es, sebarkan nasi yang baru dimasak di atas loyang dan bekukan selama 10 hingga 15 menit.

Baca Juga: Bikin Ngiler, Ini 4 Kuliner Khas Purwakarta yang Enak dan Murah

Bahan Bahan yang dibutuhkan:

1. 1 piring nasi dingin

2. 5 cabe rawit, iris

3. 3 bawang merah, iris

4. 2 siung bawang putih, iris

5. 1 butir telur

6. 1 sdm kecap manis

7. 1 sdm kecap asin

8. 1/2 sdt gula pasir

9. 1/2 sdt merica

10. Garam secukupnya

 
Selamat Mencoba. *** (Eggy Awang/Jurnal Presisi)

 

Editor: Opie Febiwara

Sumber: Jurnal Presesi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x