BRI Liga 1: Luis Milla Mampu Membawa Persib Bandung Menang Tiga Kali Beruntun

- 16 September 2022, 18:02 WIB
BRI Liga 1: Luis Milla Mampu Membawa Persib Bandung Menang Tiga Kali Beruntun
BRI Liga 1: Luis Milla Mampu Membawa Persib Bandung Menang Tiga Kali Beruntun /Tangkapan layar /instagram @persib/

PURWAKARTA NEWS - Luis Milla berhasil membawa Persib Bandung menang atas Barito Putera. Pertandingan ini membuat Tim Maung Bandung menang tiga kali secara beruntun.

Pertandingan BRI Liga 1 antara Persib Bandung vs Barito Putera, Jumat, 16 September 2022 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api berakhir dengan skor 5-2 kemenangan bagi tim asuhan Luis Milla.

Dua Gol dari Ciro Alves, dan masing-masing satu gol dari, David Da Silva, Nick Kuipers, Henhen membuat Persib Bandung di bawah asuhan Luis Milla mampu meneruskan tren positifnya.

Baca Juga: BRI Liga 1: Laga Persib Bandung vs Barito Putera Dihiasi dengan Hujan Gol

Baca Juga: Seto Nurdiyantoro Ungkap Alasan Kekalahan PSS Sleman atas Persikabo 1973 di BRI Liga 1

Semenjak debut pelatih asal Spanyol itu, mampu terus memberikan kemenangan untuk Persib Bandung.

Disisi lain, permainan Persib juga lebih meningkat. Formasi yang diterapkan oleh Luis Milla mampu direalisasikan oleh pemain.

Baca Juga: Prediksi Pemain Timnas Indonesia vs Hong Kong di Babak Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 Uzbekistan

Baca Juga: Jadwal Timnas Indonesia vs Hong Kong di Babak Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 Uzbekistan

Dilihat dari tiga pertandingan yang langsung di bawah Luis Milla, Persib Bandung sudah memiliki gaya permainannya.

Adaptasi pun tidak menunggu waktu yang lama, Beckham Putra dan kawan kawan mengerti apa yang diinginkan oleh pelatih.

Para pemain Persib Bandung pun lebih percaya diri ketimbang pada awal musim BRI Liga 1 2022/2023.

Baca Juga: Jadwal dan Jam Tayang Pertandingan Persija Jakarta vs Madura United di Liga 1 Pekan 10

Baca Juga: Rebellion Tak Sanggup Tumbangkan Raja Langit ONIC, Hasil Pertandingan MPL ID S10 Jumat, 16 September 2022

Luis Milla mengawali debutnya bersama Persib Bandung saat melawan Rans Nusantara FC, Maung Bandung unggul 2-1

Setelah itu Persib Bandung juga berhasil mencuri poin dari kandang Arema FC, tim Singo Edan harus takluk di hadapan suporternya sendiri dengan skor 1-2.

Dan kembali lagi dibawah taktik Luis Milla, kembali Persib Bandung berhasil memenangkan pertandingan melawan Barito Putera.

Baca Juga: Link Gratis Streaming MPL ID S10 Rebellion Zion VS ONIC Esport Jumat, 16 September 2022

Baca Juga: RBL VS ONIC, Jadwal Pertandingan MPL ID S10 Week 6 Hari Ini Jumat, 16 September 2022

Tentunya ini sangat positif sekali bagi Luis Milla sebagai pelatih kepala, lantaran ia mampu menjawab kepercayaan para bobotoh.

Saat didatangkan pada bulan lalu, banyak sekali para bobotoh menaruh harapan kepada mantan pelatih Timnas Indonesia ini.

Dan dengan strategi yang bagus, Persib bisa kembali beranjak ke posisi atas klasemen.

Dengan pertandingan melawan Barito Putera, Persib kini berada di posisi delapan dengan 16 poin.

Baca Juga: Berjuang Melawan Cedera Lutut, Legenda Petenis Roger Fereder Umumkan Pensiun

Baca Juga: Liga Champion: Jalani Laga Debut, Graham Potter Gagal Bawa Chelsea Raih Tiga Poin

Sementara kekalahan yang dialami Barito Putera, membuat mereka harus tetap berada di zona degradasi dengan hanya 4 poin.***

Editor: Awenk Wahyudin

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah