Kisah Imam Al Hasan Al Bashri Temukan Keajaiban Wanita yang Selamat dari Siksa Kubur Gegara Amalan Ini

18 Juni 2022, 14:28 WIB
Ilustrasi siksa kubur. /Pixabay /nir_design

PURWAKARTA NEWS - Banyak amalan yang direkomendasikan untuk umat Islam agar dilakukan karena untuk mendapatkan rahmat dan ridho Allah SWT. Salah satu amalan yang penuh dengan keajaiban dalam kisah Imam Al Hasan Al Bashri adalah dapat melepaskan siksa kubur.

Berikut ini akan kami bahas amalan yang bisa menyelamatkan seseorang dari siksa kubur berdasarkan kisah Imam Al Hasan Al Bashri. Seseorang yang mendapat siksa kubur itu seketika mendapatkan rahmat Allah SWT dan dipindahkannya ketempat terindah di Surga.

Kisah ini dikutip PurwakartaNews.com dari YouTube Channel NS BOR, yang menjelaskan sebuah kisah dimana ada seorang wanita yang terbebas dari siksa kubur setelah sebelumnya Ia mendapatkan siksaan didalam kuburnya.

Baca Juga: Rezeki Akan Mengalir Deras Jika Rutin Lakukan Amalan Ini dari Syekh Ali Jaber

Lalu apa yang menyebabkan wanita itu bisa selamat dari siksa kubur itu? Simak penjelasan berikut hingga tuntas.

Sebuah kitab karya Syeikh Muhammad Nawawi al-Bantani halaman 92 dikisahkan ada seorang ibu datang untuk curhat pada Imam Al Hasan Al Bashri.

Ibu itu berkata wahai guruku aku punya anak perempuan yang sudah mati dan aku ingin melihatnya apa dia di taman surga kah atau di jurang neraka, karena itu ajarilah aku ilmunya.

Baca Juga: Amalan Malam Jumat, Perbanyak Baca Shalawat dan Surat Al-Kahfi, Ini Keutamaannya

Ibu itu dengan penuh perasaan menyampaikan kerinduan mendalam kepada anaknya karena ia merasa kehilangan ya ingin mengetahui keadaan sang anak. Ia ingin berjumpa dengan anaknya meski dalam mimpi.

Ibu itu kemudian diajari oleh Imam Al Hasan Al Bashri caranya berjumpa dengan anaknya walaupun hanya lewat mimpi. Ia kemudian menyarankan si ibu untuk melakukan shalat sunnah ba'da Isya 4 rokaat.

"Bacalah surat alhakumut takasur sekali setiap roka'at setelah pembacaan surat al-fatihah. Setelah sholat sunnah lalu berbaringlah bacalah shalawat nabi hingga kau tertidur," ucap Imam Al Hasan Al Bashri dalam kisah tersebut.

Baca Juga: Amalan Malam Jumat: Baca Surat Al-Kahfi, Surat Yasin dan Perbanyak Shalawat, Ini Keutamaannya

Benar saja ibu itu berhasil bertemu anaknya dalam mimpi, ibu tersebut melihat anaknya memakai pakaian cairan timah yang mendidih, lehernya terbelenggu, dua kakinya terikat rantai api, seketika Ibu itupun terjaga dan menangis sejadi-jadinya.

Dengan langkah penuh duka ibu itupun datang kembali kepada Imam Al Hasan Al Bashri sambil menangis, ia menceritakan semuanya.

Semua hadirin yang hadir di rumah Imam Al Hasan Al Bashri turut berduka dan menangis termasuk Imam Al Hasan Al Bashri pun ikut meneteskan airmatanya.

Baca Juga: Amalan dan Ibadah yang Bisa Dikerjakan di Malam Lailatul Qodar, Simak!

Setelah beberapa waktu berlalu Imam Al Hasan Al Bashri ganti yang bermimpi bertemu dengan anak dari ibu itu di taman surga. Dia terlihat duduk diatas ranjang yang indah kepalanya terdapat mahkota yang bersinar menerangi seluruh arah timur dan barat.

"Wahai guru apakah kau mengenaliku?," tanya sang anak dalam mimpi Imam Al Hasan Al Bashri.

"Tidak aku tidak kenal kamu," jawab Imam Al Hasan Al Bashri.

Baca Juga: Prediksi Tanggal Berapa Malam Lailatul Qadar Serta Amalan Lailatul Qadar

"Akulah anak dari ibu yang telah kau ajari ilmu agar bisa melihat anaknya hidup dialam kubur," kata anak itu yang membuat Imam Al Hasan Al Bashri kaget.

Imam Al Hasan Al Bashri kaget karena anak perempuan ini sebelumnya berada di jurang neraka. Kemudian Imam Al Hasan Al Bashri bertanya.

"Sebab apa kau mendapatkan kehormatan ini yaitu berada di taman surga"

Baca Juga: Rekomendasi Amalan Sunnah Untuk Puasa Ramadhan 2022 yang Tinggal Beberapa Hari Lagi

Anak perempuan itu bercerita "Ada seorang laki-laki telah berziarah kekuburan kami dan ia membaca sholawat pada Nabi Muhammad SAW dan pahalanya dihadiahkan pada kami ke-17 kami berjumlah 550 orang sedang disiksa dengan bermacam-macam siksa kubur lalu kami mendengar suara lantang wahai para malaikat hentikanlah siksa-siksa itu karena barokahnya shalawat pada Nabi Muhammad SAW,".

Demikian penggalan kisah keajaiban dari Imam Al Hasan Al Bashri. Semoga kita semua mendapatkan rahmat dan hidayat dari Allah SAW dan senantiasa menjadi umatnya Nabi Muhammad SAW.***

Editor: Solahudin

Tags

Terkini

Terpopuler