Dua Orang Tewas Tertimbun Longsor di Pasir Geulis Pangandaran

- 27 Oktober 2020, 10:52 WIB
Potret kejadian tanah longsor dan banjir di wilayah Tasikmalaya sebabkan satu warga tewas.
Potret kejadian tanah longsor dan banjir di wilayah Tasikmalaya sebabkan satu warga tewas. /bnpb.go.id.

PURWAKARTA NEWS - Bencana alam tanah longsor terjadi di Desa Pasir Geulis, Kecamatan Padaherang, Kabupaten Pangandaran, Selasa 27 Oktober 2020 dini hari. Akibatnya dua orang meninggal dunia akibat tertimbun longsoran tanah.

Pusat Pengendalian Operasi Penanggulangan Bencana BPBD Jabar, Budi Budiman membenarkan insiden bencana tanah longsor tersebut. Insiden bencana tanah longsor tersebut terjadi di Desa Pasir Geulis, Kecamatan Padaherang, Kabupaten Pangandaran.

Baca Juga: Beri Pinjam Ambulans, Desa Hergarmanah Dituding Pjs Kades Babakancikao Purwakarta Ingin Menjatuhkan

"Benar, info awal kejadian bencana tanah longsor. Diperkirakan kejadiannya sekitar jam 12 malam lewat," kata Budi seperti dilansir dari RRI.co.id, Selasa 27 Oktober 2020.

Data sementara yang sudah diperoleh akibat insiden bencana alam tanah longsor tersebut menyebabkan dua orang meninggal dunia, dan saat ini sudah dievakuasi.

Baca Juga: Nasib Perempuan Muda asal Purwakarta: Jam 13 Chatingan Ketemuan Berhubungan Badan, Jam 16 Dibunuh

"Korban jiwa sementara dua orang yang tertimbun, dan telah ditemukan dalam keadaan meninggal dunia," tukasnya.

Hanya saja, pihaknya belum bisa memberikan informasi secara lengkap, lantaran tim di lapangan masih melakukan pencarian.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, longsoran tanah menimbun sebuah rumah. Warga dibantu aparat setempat berusaha mengevakuasi dua orang warga yang diduga suami istri dalam timbunan rumah tersebut.***

Editor: Muhammad Mustopa

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

x